PENGERTIAN, TUJUAN DAN FUNGSI JURNAL PENYESUAIAN


Posted on: 30 August 2022

Jurnal penyesuaian diperlukan dalam proses penyusunan laporan keuangan. Karena jurnal ini digunakan untuk mencatat akun tertentu yang mengalami perubahan saldo. Secara umum, pembuatan jurnal penyesuaian diperlukan supaya laporan keuangan benar dan menunjukkan realitas yang sebenarnya.

Pengertian jurnal penyesuaian

Menurut Haeruddin dan Hisnol Jamali dalam buku Pengantar Akuntansi: Proses Akuntansi Jasa, Dagang, Manufaktur) Dilengkapi Contoh kasus dan Penyelesaiannya serta Soal Praktik (2021), berikut pengertian jurnal penyesuaian: "Jurnal penyesuaian adalah jurnal yang dibuat untuk menyesuaikan saldo rekening ke saldo sebenarnya sampai dengan akhir periode pelaporan, atau untuk memisahkan pendapatan dan beban dari suatu periode dengan periode lainnya." Dalam bahasa Inggris, jurnal penyesuaian disebut adjusting journal entries.

Dilansir dari Investopedia, adjusting journal entries adalah entri dalam buku besar perusahaan yang dilakukan pada akhir periode akuntansi, digunakan untuk mencatat pendapatan atau beban yang belum diakui di suatu periode. Biasanya pencatatan jurnal penyesuaian dalam buku besar dilakukan perusahaan pada akhir periode akuntansi, guna mematuhi prinsip pencocokan serta pengakuan pendapatan.

Tujuan jurnal penyesuaian

Dalam buku Belajar Mudah Jurnal Penyesuaian (Kumpulan Soal dan Penyelesaiannya) (2020) karya Siti Aisyah Siregar, disebutkan bahwa, jurnal penyesuaian ditujukan untuk memisahkan biaya yang sudah menjadi beban di suatu periode akuntansi dengan yang belum. Selain itu, jurnal penyesuaian juga dilakukan untuk memisahkan pendapatan yang sudah menjadi hak perusahaan dan yang belum.

Fungsi jurnal penyesuaian

Dikutip dari buku Pengantar Akuntansi: Konsep Dasar dan Praktik untuk Perusahaan Jasa dan Dagang (2018) karangan Aldila Septiana, jurnal penyesuaian berfungsi menyesuaikan biaya yang sebenarnya terjadi, serta menghitung pendapatan dan beban selama periode tertentu. Dalam perusahaan, jurnal penyesuaian juga berfungsi untuk mencocokkan kondisi barang dagang dengan yang sebenarnya. Selain itu, jurnal penyesuaian juga difungsikan untuk mencari perkiraan riil (harta dan kewajiban) serta perkiraan nominal (ekuitas, pendapatan, dan beban) sesuai kondisi sebenarnya dan yang harus diakui di akhir periode.

Jadi, apa saja fungsi jurnal penyesuaian?

  1. Menyesuaikan biaya yang sebenarnya terjadi
  2. Menghitung pendapatan dan beban selama periode tertentu
  3. Menyesuaikan kondisi barang dagang dengan yang sebenarnya
  4. Mencari perkiraan riil dan nomial sesuai kondisi sebenarnya dan yang harus diakui di akhir periode.

 

Sumber : https://www.kompas.com/skola/read/2022/04/05/090000069/jurnal-penyesuaian-pengertian-tujuan-dan-fungsinya?page=all#page2

Versi cetak

Berita Terkait


Kalender Harian

    « Apr 2025 »
    Minggu
    Senin
    Selasa
    Rabu
    Kamis
    Jumat
    Sabtu
    30 31 1 2 3 4 5
    6 7 8 9 10 11 12
    13 14 15 16 17 18 19
    20 21 22 23 24 25 26
    27 28 29 30 1 2 3
    4 5 6 7 8 9 10
Polling Pendapat

    Layanan online manakah menurut anda yang perlu kami kembangkan ke depan?

     
Statistik Website

    Visitors :125741 Visitor
    Hits :197658 hits
    Month :42280 Users
    Today : 43 Users
    Online : 2 Users

PARTNER SEKOLAH

price and packages-Call-to-action-Icon

Terwujudnya Lulusan SMK yang Berprestasi, Religius, Profesional dan Unggul dalam Interprener